Be Your Self (Syeikh 'Aidh bin Abdullah Al-Qarni)

On Kamis, 03 Juni 2010 0 komentar

MUKADDIMAH

Segala Puji hanya bagi Allah. swt Shalawat dan salam semoga tercurah kepada Rasulullah beserta para keluarga dan sahabatnya.
Karya beliau yang berjudul La Tahzan dan diterjemahkan dengan Dont be Sad atau jangan bersedih, laris manis bak kacang goreng di pasar pembaca buku islam Indonesia.Buku tersebut bahkan diterbitkan oleh pulluhan penerbit pada umumnya mencapai angka penjualan yang fantastik. Hampir di setiap sampul buku tersebut, tercantum logo best seller yang menandakan buku ini memang termasuk golongan buku yang amat disukai pasar.

Berniat Uzlah dari Dunia Dakwah

Tapi, tahukah Anda apa yang kini sedang dialami oleh ulama yang dijuluki ulama semilyar ummat itu? Sejumlah informasi di berbagai media, kini tengah mengangkat rencana pengunduran diri Syekh Aidh Al-Qarni dari dunia dakwah.soal keinginan itu memang dilansir sejumlah sedia sebelumnya , antara lain harian Asy-Syarq Ausath, Beberapa waktu lalu yang memuat rangkaian Syair milik Syekh Al-Qarni yang bertajuk "al-Qaraar al-akhiir" atau "keputusan terakkhir."

Dalam syair itu menyebutkan keputusan Beliau untuk mengisolasi diri dari khalayak dan dakwah. Beliau menegaskan dirinya akan banyak berdiam diri dirumah, mengkaji di perpustakaan, lantaran tekanan dan respon negatif yang diterima dari banyak pihak terkait sepak terjang dakwah yang dilakukan. Anehnya, tekanan yang membebani Beliau justru datang dari rekanan sesama juru dakwah di ranah Saudi sendiri.Meski ada pula yang datang dari berbagai arus ideologi lain yang mengkritik dirinya. Namun, tetap saja yang paling membelenggu Beliau adalah tudingan dan tekanan yang datang dari teman - temannya itu.

Dalam pertemuan dengan walikota Riyadh itu, Salman bin Abdul Aziz melakukan klarifikasi tetang keputusan Beliau yang membuat terhenyak itu. Salman juga meminta agar keputusan itu ditinjau ulang karena umat Islam sangat membutuhkan kehadirannya di medan dakwah seperti yang selama ini sudah diberitakan.

Beliau mengatakan dirinya sangat menghargai kegundahan dan keinginan yang disampaikan Salman, dan berjanji akan meninjau kembali rencananya akibat suasana yang mempengaruhi kejiwaannya. Syekh Al-Qarni berjanji menyampaikan keputusannya satu bulan kemudian kepada Walikota Salman.

0 Comments

No comments yet. Be the first to leave a comment !
Leave a Comment

Next Post Previous Post
powered by Blogger | css by Newwpthemes